MEMOTONEWS - Pandemi Covid-19 memang sangat berpengaruh terhadap sendi kehidupan masyarakat kita. Yang pedagang atau pelaku UMK merasakan pahit getirnya masa - masa sulit seperti sekarang ini.
Rupanya, imbas Covid-19 juga dirasakan oleh sejumlah kontraktor yang biasa melakukan kegiatan di Banjarnegara.
Seperti yang dirasakan Kharisun, Direktur PT PT Putra Tunas Harapan, Jl Letjend Karjono RT 02/06 Parakacanggah, Banjarnegara.
Kharisun mengaku saat ini banyak konsentrasi urus keluarga dan membantu teman - teman jasa kontruksi dalam hal asuransi.
Ia yang sebagai admin Askonas (Asosiasi Kontruksi Nasional Indonesia ) sejak tahun 2018 pasif di dunia kontraktor.
"Dalam hal asuransi, saya membantu rekanan temen kontraktor yang butuh jaminan dan uang muka pelaksanaan proyek," katanya.
Dan ini sudah berjalan tahun 2001 - sekarang. "Alhamdulillah lancar dan tidak pernah terjadi komplain," imbuh Kharisun.
Kharisun yang juga sebagai Direktur PT Putra Tunas Harapan, Parakacanggat Jl Letjend Karjono RT 02/06 Parakacanggah dan Admin Askosnas berharap pandemi Covid-19 segera berakhir dan situasi perekonomian kembali normal.
Tidak terkecuali terkait dengan pekerjaan di jasa kontruksi. Sementara saat ditanya terkait pemanggilan sejumlah rekanan oleh KPK, Kharisun enggan berkomentar banyak. (*)
.