MEMOTONEWS - Hujan dengan intensitas tinggi di Wilayah Kecamatan Sidareja Kabupaten Cilacap pada Minggu sore (13/2/2022) menyebabkan air Sungai Cikalong meluap dan menggenangi rumah warga.
Dilaporkan, hujan deras selama 3 jam sejak pukul 15.00 - 18.30 WIB hujan deras tercatat di Pos CH Sidareja dari pukul 16.00 - 17.00 = 54 mm sehingga terjadi luapan sungai Cikalong dan menggenangi Dusun Cikalong Desa Sidamulya, Sidareja, Cilacap.
Berdasarkan pantauan di daerah tersebut terdapat muara Sungai Citengah, Sungai Citayem dan Sungai Cikalong yanh masuk ke Sungai Ciberem sehingga terjadi terjadi antrian dan wilayah Dusun Cikalong merupakan daerah rendah sehingga terdampak luapan.
Akibatnya, pemukiman tergenang 30 - 50 cm Dusun Cikalong Desa Sidamulya dan Jalan Desa tergenang 50 cm.
Upaya cek lokasi sudah lakuka oleh staf Korpokla Citanduy Balai PSDA Serayu Citanduy dan Koordinasi dg pihak pemerintah desa setempat. Saat ini hujan sudah reda dan air berangsur surut. (MH)