74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Pegawai Dinsos PPPA Lakukan Aksi Bersih Sambut HUT Banjarnegara 451

Aksi Jumat Bersih.(FOTO : Memotonews)

MEMOTONEWS - Sedikitnya 40 personil dari Dinas Sosial PPPA Banjarnegara, hari ini, Jumat (25/2/2022) melakukan aksi bersih di sepanjang jalan dari timur pom bensin Kota Banjarnegara sampai perempatan traffic light Polres Banjarnegara.

 Aksi ini Jumat Bersih juga dilakukan oleh seluruh SKPD se - Banjarnegara. "Mudah - mudahan dengan aksi Jumat Bersih, kota Banjarnegara semakin bersih dan indah," kata Noor Tamami, Kepala Dinas Sosial PPPA Banjarnegara saat memimpin aksinya di depan Gedung DPRD Banjarnegara, Jumat (25/2/2022).

Noor Tamami juga menyampaikan, pihaknya juga telah mengikuti semua rangkain dalam rangka memperingati hari Jadi Banjarnegara diantaranya aksi Jumat Bersih. Dan sebelumnya berkunjung ke makam - makam Bupati Banjarnegara sebelumnya.

Dalam aksi bersih-bersih ini ia menurunkan seluruh pegawai di Dinas Sosial. "Mudah-mudahan dengan hari jadi Banjarnegara ke 451 Banjarnegara semakin bersih, kondisif dan sejahtera. (MH)