74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Serap Aspirasi, Wakil Ketua DPRD Jateng Temui Masyarakat Pedesaan di Banjarnegara

Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah Ferry Wawan Cahyono SPi MSi saat reses di Banjarnegara. (FOTO : Aan For MEMOTONEWS)

MEMOTONEWS - Untuk mengetahui kondisi masyararakat pedesaan sekaligus  menyerap aspirasi, Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Tengah Ferry Wawan Cahyono SPi MSi mengunjungi masyarakat Desa Gemuruh Kecamatan Bawang Kabupaten Banjarnegara, Rabu kemarin (16/02/2022)

Agenda Ferry Wawan Cahyono SPi MSi atau biasa disapa Mas Ferry adalah dalam rangka reses bertemu dengan 36 Kades  di aula balai Desa Gemuruh. Tampak yang hadir pula sejumlah stakeholder intansi pemerintah Kabupaten Banjarnegara.

Dalam kesempatan ini, Ferry Wawan Chahyono menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk menjemput aspirasi dari setiap masyarakat di daerah, khususnya Banjarnegara. untuk kemudian dapat disalurkan di Provinsi.

"Intinya kami, akan terus berusaha menyikapi aspirasi dari masyarakat. Karena masyarakat sendiri yang memahami segala apa yang dibutuhkan," imbuh Ferry Wawan Cahyono.

Dijelaskan pula, bahwa kegiatan Reses di Kabupaten Banjarnegara ini untuk menjalin hubungan silaturahmi dan komunikasi, khusus ketemu kepada masyarakat, kades kades dan kelompok kesenian penerima manfaat dari pemerintah Provinsi Jawa Tengah.  

"Ke depan, kami juga membuka kesempatan kepada semua elemen masyarakat Kabupaten Banjarnegara, ada ide - ide maupun usulan untuk pemulihan percepatan perkonomian saat ini," Ferry Wawan Cahyono.

Sementara Kades Gemuruh Kecamatan Bawang, Banjarnegara, Herman Priyono Yulianto menyambut baik reses yang dilakukan wakil ketua DPR Jawa  Tengah.

"Terima kasih atas kunjungan dan kegiatan Reses hari ini. Hal yang luar kami di desa bisa menyampaikan aspirasinya langsung kepada wakil ketua DPD Jawa Tengah," kata Herman Jogo.

Herman juga mengungkapkan bahwa keluhan yang di hadapi serta permasalahan yang timbul di desa desa sangat kompleks. 

"Terimakasih bapak dewan, sebelumnya kami Desa Gumuruh juga telah menerima beberapa bantuan kegiatan yang berupa kesenian, kami juga berharap agar kedepannya desa kami ini di bantu dengan program kegiatan lain," harap Herman Jogo.  

Dalam pelaksanaan kegiatan reses ini Ferry Wawan Cahyono yang akrab di panggil mas Ferry juga memberikan bantuan beberapa program secara simbolis ke beberapa kades berupa program RTLH,  kegiatan kesenian dan kebudayaan serta pembenahan destinasi wisata di Banjarnegara. (Aan/MH)