74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Barung Putri Banjarnegara Raih Tergiat 1 Pesta Siaga Kwartir Daerah Jawa Tengah Binwil Banyumas

Pesta Siaga tidak hanya menjadi ajang kompetisi tapi menumbuhkan persaudaraan. Ini pesan mendalam Pesta Siaga Kwartir Daerah Jawa Tengah Binwil Banyumas di Kampus Politeknik Banjarnegara. (FOTO : Adhe/Istimewa)

MEMOTONEWS– Pesta Siaga Kwartir Daerah Jawa Tengah Binwil Banyumas kemarin dibuka oleh Djarkasi, Anggota DPRD Kabupaten Banjarnegara. Prosesi upacara pembukaan ditandai dengan diterbangkan 19 Balon serta pelepaskan 19 ekor burung merpati yang melambangkan anak anak siaga akan mencapai cita cita setinggi-tingginya, bebas berkarya dan berekspresi.

"Pesta Siaga diharapkan tidak hanya menjadi ajang berkompetisi namun menjadi sarana bersilaturahmi, berkomunikasi, dan menumbuhkan ikatan persaudaraan yang baru dengan cara menyenangkan," ujar Djarkasi yang juga sebagai Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum Kwartir Cabang Banjarnegara.

Walaupun Pesta Siaga adalah arena perlombaan, Djarkasi berharap adik-adik kita ini dibawa dalam suasana yang menyenangkan karna ini awal membentuk karakter, menjadi contoh bagi anak sebaya. 

"Jadikan momentum ini sebagai ajang bersilaturhami, berkomunikasi, untuk menumbuhkan ikatan persaudaraan, meskipun masih dimasa pandemi harus tetap semangat berpramuka sebagai bekal kehidupan di masa yang akan datang, serta tetap berusaha untuk menjalin persatuan dan kerjasama diwilayah Banyumas Raya,” terangnya.

Sementara itu dalam laporannya Wiwi Sugi Astuti selaku wakil ketua panitia menuturkan, kegiatan Pesta Siaga Kwartir Daerah Jawa Tengah Binwil Banyumas yang dilaksanakan di Politeknik Banjarnegara Kelurahan Kenteng Kecamatan Madukara ini diikuti oleh 8 barung putra dan 8 barung putri perwakilan empat kabupaten yakni Cilacap Banyumas Purbalinga serta Banjarnegara pada sabtu, 26 Maret 2022. Ke 16 barung ini adalah barung tergiat dari hasil pesta siaga di masing masing kabupaten. 

“Kami tidak ingin lengah terhadap situasi pandemi ini, sehingga ada banyak sekali pengaturan kaitannya dengan protokol kesehatan bagi peserta Pesta Siaga dan Juga Pendmping Peserta, termasuk juga dibatasinya kehadiran orang tua dan guru diluar dari susunan peserta yang telah ditentukan. Kami kira sebaik-baiknya masyarakat yang menerapkan disiplin prokes adalah Pramuka karna kita dituntut untuk disiplin dalam segala hal,” ujarnya.

Dalam Gelaran Pesta Siaga Binwil Kali ini juga mendapat dukungan sepenuhnya dari pihak Politeknik Banjarnegara dengan cara membuat sebuah taman tambahan yaitu taman edukasi dimana semua peserta pesta siaga di ajak untuk melihat secara langsung dan mempelajari bagaimana Teknik membuat persemaian. 

Direktur politeknik Banjarnegara Dr Tuswandi menyampaiakan bahwa Politeknik Banjarnegara selalu mendukung kegiatan Gerakan Pramuka termasuk pesta siaga Binwil Banyumas sebagai ajang lomba 4 Kwarcab di tahun 2022 ini.

Kampus Politeknik kami tata secara khusus untuk pesta siaga sehingga semuanya nyaman dan aman baik peserta maupun panitia. 2000 bibit pohon juga kami berikan pada 4 kwarcab untuk mendukung usaha usaha PramuÄ·a dalam kelestarian alam.

Setelah melalu proses penjurian dan perhitungan akumulasi nilai dapat diperoleh kejuaraan sebagai berikut,
Barung Putra  Tergiat 1 Barung Merah Kontingen Purbalingga, Tergiat 2, Barung Merah Kontingen Purbalingga dan Barung Biru Kontingen Banjarnegara Sebagai Tergiat 3

Sendang untuk Barung Putri, tergiat 1, Barung Kuning Kontingen Banjarnegara, Tergiat 2 Barung Hijau Kontingen Banyumas dan Tergiat 3,
Barung Merah Kontingen Cilacap.
Ke enam barung tersebut selanjutnya berhak mewakili Binwil Banyumas untuk mengikuti kegiatan Persari tingkat Provinsi Jawa Tengah di Semarang. (MH)