74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Di Lengkong, Operasi Minyak Goreng Perum Bulog dan Disperindagkop UKM Banjarnegara Diserbu Warga

Emak - emak harus mengantri di Pasar Lengkong pagi tadi untuk dapat 2 liter minyak goreng murah. (FOTO : Memotonews)

MEMOTONEWS - Operasi minyak goreng murah yang digelar Perum Bulog Banyumas bersama Disperindagkop UKM Banjarnegara, Rabu (9/3/2022) di Pasar Lengkong Rakit diserbu warga. 

Antrian panjang kembali tak terelakan, emak - emak tampak begitu bersemangat walau harus berdesakan. Bahkan ada juga yang nekat menerobos ke barisan terdepan, sontak ulah ini membuat kegaduhan. 

Seperti operasi Taman Kota Banjarnegara,  pihak penyelenggara atau penyedia barang yakni Perum Bulog Wilayah Banyumas menyediakan minyak goreng dan beras dengan rincian sebagai berikut;  minyak goreng kemasan sederhana sejumlah 2.000 liter dengan harga Rp 13.500/ liter
 dan beras premium kemasan 5 kg sejumlah 500 kg dengan harga Rp. 53.000/kemasan.

Hanya dalam waktu satu jam minyak ludes terjual.Pantauan di lapangan, tampak ratusan warga sabar mengantri. Seperti biasa, sebelum dimulai terjadi kegaduhan, karena masih ada saja, warga yang hendak menerobos tanpa harus mau mengantri. Namun semua ini dapat teratasi dan warga juga mematuhi protokol Kesehatan.

Suroso STTP MSi, Kabid perdagangan  Disperindagkop  menyampaikan, pemkab melalui Indagkop akan terus melakukan operasi minyak murah hingga stok dan harga minyak normal.

Sementara Sutrisno  Asiesten Penjualan Perum Bulog Wilayah Banyumas bersama Iman kepala Gudang Dolog  Banjarnegara menyampaikan dalam operasi minyak murah ini Perum Bulog  menyediakan 2000 liter minyak goreng dan 500 kg beras kemasan 5 Kg.

Sutrisno (Berompi)  Asisten Penjualan Perum Bulog Wilayah Banyumas bersama Iman kepala Gudang Dolog Banjarnegara. (FOTO : Memotonews)

Sutrisno menambahkan, jika operasi minyak murah akan dikakukan hingga menjelang puasa. "Kita akan me lakukan  operasi minyak murah  pasar- pasar di Kabupaten Banjarnegara," katanya.

Namun karena stoknya terbatas, kita tidak mampu memberikan dalam jumlah banyak. Kisarannya ya diantara 2000 liter minyak goreng dan 500 kg beras kemasan 5 Kg. Sutrisno berharap operasi ini dapat membantu warga yang kesulitan mendapatkan minyak goreng.

Sejumlah ibu - ibu saat ditanya MEMOTONEWS mengaku serang dengan adanya operasi pasar murah. "Sementara ini minyak tanak sudah ada di sejumlah kios tradisional atau toko di pedesaan, namun tidak ada harga murah atau diskon.(MH)