74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Empat Barung Kwarcab Purbalingga Ikut Pesta Siaga Kwarda Jawa Tengah Bimwil Banyumas

Sekretaris 2 Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Purbalingga Yanda Agus Winarno mewakili Ketua Mabicab Bunda Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) memberikan bendera Pramuka kepada Pimpinan Kontingen Yanda Kusno. (FOTO : Yudi/Istimewa)

MEMOTONEWS - Kepercayaan diri harus dimiliki anggota Pramuka, karena rasa percaya diri ini bisa mendongkrak prestasi apapun kegiatan yang diikuti

Hal tersebut disampaikan Sekretaris 2 Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Purbalingga Yanda Agus Winarno mewakili Ketua Mabicab Bunda Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) saat acara pelepasan Kontingen Pesta Siaga Binwil Banyumas tahun 2022, di pendapa Dipokusumo Purbalingga, Jumat 25 Maret 2022) 

“Nanda-nanda harus memiliki rasa percaya diri yang tinggi karena itu adalah modal prestasi. Kegiatan Pramuka mengharuskan Nanda-nada bergaul dengan siapa saja bahkan yang belum dikenal dari tempat manapun,” kata Yanda Agus Winarno yang juga Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda Purbalingga.

Anggota Kontingen Kwarcab Purbalingga meminta doa restu kepada Sekretaris 2 Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Gerakan Pramuka Kabupaten Purbalingga Yanda Agus Winarno mewakili Ketua Mabicab Bunda Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) dan Ketua Kwarcab Purbalingga Yanda Tri Gunawan Setyadi. (FOTO : Yudhi/Istimewa)

Yanda Agus menambahkan, atasnama Pemerintah Kabupaten Purbalingga, Bunda Dyah Hayuning Pratiwi.

“Tadi Bunda Tiwi menitipkan pesan dan menyampaikan apresiasi serta penghargaan kepada Yanda Bunda di Kwarcab Purbalingga atas kiprahnya dalam membina generasi muda melalui Gerakan Pramuka,” katanya

Kak Agus juga berpesan agar Nanda nanda terlebih dahulu meminta restu orang tua untuk mengikuti Pesta Siaga yang akan diselenggarakan di Poltekkes Banjarnegara 25-26 Maret 2022.

"Minta restu orang tua dulu. Itulah yang akan menjadi kekuatan luar biasa Nanda nanda," ujarnya.

Anggota Kontingen Kwarcab Purbalingga meminta doa restu kepada Yanda Bunda Pengurus saat acara pelepasan kontingen. (FOTO : Yudhi/Istimewa)

Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Purbalingga, Yanda Tri Gunawan Setyadi mengatakan, Pesta Siaga Kwarda Jateng Bimwil Banyumas tersebut sudah dipersiapkan jauh hari. Kwarcab telah melakukan seleksi di 18 Kwarran pada 9 Maret 2022 lalu.

"Ini luar biasa karena sebagian besar dari pinggiran. Ini menandakan kalau yang dari Desa bisa bersaing dan tidak kalah dengan yang dari kota," katanya.

Pesta siaga tingkat Kwartir Daerah Jawa Tengah (Kwarda Jateng) Bimwil Banyumas ini diikuti oleh 4 Kwartir Ranting (Kwarran) yakni dari Kwarran Kertanegara diwakili oleh MIN 1 Purbalingga (Krangean, Kertanegara), Kwarran Purbalingga (MI Istiqomah Sambas), Kwarran Pengadegan (SDN 2 Tumangggal) dan Kwarran Kemangkon (SDN 1 Kalialang). (MH)