74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Sekda Indarto Lepas Kontingen Pramuka Kwartir Cabang Banjarnegara

Sekretaris Daerah Banjarnegara Drs Indarto MSi melepas Kontingen Pramuka Kwartir Cabang Banjarnegara di Pringgitan Rumah Dinas Bupati. (FOTO : Kominfo/Istimewa)

MEMOTONEWS - Sekretaris Daerah Banjarnegara Drs Indarto MSi melepas Kontingen Pramuka Kwartir Cabang Banjarnegara di Pringgitan Rumah Dinas Bupati, Kamis (2/6/2022).

Sekda Indarto mengucapkan selamat, atas prestasinya yang telah berhasil menjadi Pramuka Barung Siaga Tergiat di tingkat Binwil Banyumas. 

Tentunya ini menjadi kebanggaan untuk keluarga, sekolah dan untuk Kabupaten Banjarnegara.

Namun hal yang lebih penting lagi, sebagaimana makna dari Praja Muda Karana atau pramuka yang memiliki arti jiwa muda yang suka berkarya.

Oleh karenanya pendidikan pramuka memiliki banyak manfaat. Baik itu untuk anak-anak kita maupun untuk bangsa dan negara ini.

"Pak Bupati berpesan kepada bapak Ibu para pembina pramuka, tolong tumbuhkan semangat para siswa untuk mengikuti kegiatan kepramukaan di sekolah," kata Indarto. 

Nilai-nilai kepramukaan lanjut Indarto, diantaranya kedisiplinan, kepemimpinan, kreatifitas, kepedulian, serta rasa cinta tanah air merupakan nilai-nilai pokok dalam membangun karakter sumber daya manusia yang tangguh.

Apabila nilai-nilai kepramukaan dapat ditanamkan kepada generasi muda kita, pak Bupati yakin generasi muda kedepan akan menjadi generasi muda yang handal, tidak letoy, tidak mudah mengeluh, dan insyaallah mampu menjadi sosok tangguh di masa depan.

Sehingga tugas kita kedepan, adalah bagaimana membuat para siswa senang dengan kegiatan pramuka. 

"Kata kuncinya adalah senang, tidak hanya kita formalitas di sekolah-sekolah saja ada kegiatan pramuka. Ini Memang sulit," kata Indarto lagi. 

Apalagi pada anak-anak jenjang SMP dan SMA yang sedang memasuki masa pubertas, dimana rawan dengan budaya pergaulan yang negatif. 

Namun justru disitulah tantangan sekaligus tugas mulia para guru dalam membangun karakter kepribadian bangsa melalui gerakan pramuka.

Sekali lagi Bupati mengucapkan selamat atas prestasinya, serta selamat berjuang di tingkatan yang lebih tinggi. 

"Pak Bupati berpesan, berjuanglah dengan sportif pada perlombaan," pesannya. (MH)