MEMOTONEWS - Pertemuan dan Silaturahmi antara pengurus Jatman dan PBNU di Hotel Bumi, Surabaya sukses digelar dihadiri oleh sebagian besar pengurus Jatman di tingkat Pusat dan Provinsi, Kamis siang (19/9/2024).
Berdasarkan informasi, hanya sebagian kecil saja pengurus Jatman yang tidak hadiri dalam kegiatan ini, diantaranya dari NTB, Riau dan DKI Jakarta.
Ketidakhadiran mereka diduga disebabkan karena sebelumnya ada seruan atau edaran yang melarang kepada jajaran pengurus Jatman untuk tidak menghadiri pertemuan ini.
Seperti dikutip dari chanel YouTube KBN Nusantara, hasil dari pertemuan ini guna membahas sejumlah persoalan yang terjadi selama ini. Namun intinya kegiatan ini tidak lain untuk silaturahmi antara PBNU dan pengurus Jatman Pusat dan Provinsi.
Dalam pertemuan ini juga disampaikan persoalan - persoalan mendasari, masukan masukan dari para pengurus Jatman yang hadir. Diantara usulan dari jajaran pengurus Jatman kemudian disampaikan kepada PBNU.
Dan aspirasi tersebut akan dibahas dan diputuskan dalam sidang pleno PBNU termasuk Muktamar Jatman. Hal ini tampaknya menjadi poin penting yang akan dibawa ke Muktamar mendatang.
Kesimpulan menurut Gus Mar yakni 1. Acara silaturahmi antara PBNU dan Jatman berlangsung sukses dihadiri oleh hampir semua pengurus Jatman baik Pusat dah Provinsi.
Hasil musyawarah tersebut adalah pengurus Jatman yang hadir dimintai pendapat (Suara) terhadap segala persoalan Jatman.
Hasilnya terkait organisasi Jatman ini kemudian akan digodok, dibahas dan diputuskan oleh PBNU di sidang pleno PBNU. Termasuk Masalah Muktamar Jatman yang sebenarnya sudah dilaksanakan pada tahun 2023 silam. (MH)