MEMOTONEWS - Pekan olahraga kecamatan (POK) Purwareja Klampok Kabupaten Banjarnegara berlangsung cukup meriah.
Kegiatan dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 di Purwareja Klampok mendapat sambutan meriah dari warga.
Hal ini dibuktikan, mereka begitu antusian menonton pertandinagan demi pertandingan. Seperti pada Ahad, 7 Agustus 2022, final bola voli putra antara Desa Purwareja melawan Desa Klampok.
Warga tampak bersemangat memberikan suport saat pertandingan berlangsung. Tim bola voly putra dimenangi oleh Desa Purwareja.
Sedang final bola voli putri, antara Desa Kalimandi vs Desa kecitran, dimenangkan oleh desa Kecitran.
Anggota DPRD Provinsi Jawa asal Klampok Tri Mulyantoro yang turun langsung menyaksikan pertandingan menyampaikan senang dan mengapresiasi para pemain bermain sportif.
"Permainan asal berlangsung seru, antara dua tim saling menyerang dan bertahan," kata Tri dalam akun Fb -nya. Tri juga menyampaikan Selamat kepada para pemenang, sukses selalu.
Menurut Tri, kegiatan dalam rangka pekan olah raga dan memperingati HUT RI ke 77 di Kecamatan Purwareja Klampok berlangsung cukup meriah,
Sedang untuk hari besok, Senin akan dilangsungkan final sepakbola antara Desa Klampok melawan Desa Purwareja, di lapangan Desa Kalimandi, dimulai pukul 15.30.
"Semoga pertandingan berjalan aman, lancar dan damai," imbuh Tri Mulyantoro, anggota DPRD Jawa Tengah asal Purwareja Klampok, Banjarnegara. (MH)