MEMOTONEWS - Bagi H Umar, Kepala desa (Kades) Badakarya Kecamatan Punggelan Kabupaten Banjarnegara, pemilihan bupati dan wakil bupati menjadi momen penting bagi diri dan masyarakatnya. Karena memilih calon pemimpin adalah bagian dari tugas dan kewajiban sebagai warga negara yang baik.
Karena dengan memilih berarti kita ikut andil menentukan masa depan bangsa dan negara. Oleh karena itu dirinya selalu menekankan kepada warganya untuk tidak golput.
"Kemarin, kita baru saja memilih Bupati Banjarnegara, maka sama artinya menentukan nasib daerah Banjarnegara lima tahun mendatang," ungkap H Umar saat berbincang - bincang dengan Memotonews, awal Desember 2024.Dalam kesempatan ini H Umar menyampaikan selamat kepada bupati dan wakil Bupati Banjarnegara terpilih yakni dr Amalia Desiana dan Gus Wakhid Jumali.
"Semoga amanah dan mampu membawa Banjarnegara lebih maju lagi," harap H Umar. "Kita masih banyak PR yang belum terselesaikan seperti masih banyak rumah tidak layak huni, kemiskinan juga masih relatif tinggi. Mudah - mudahan para pemimpin kita diatas, utamanya bupati dan wakil bupati Banjarnegara terpilih peduli kepada masalah yang terjadi di Badakarya dan sekitar," sambungnya.
Tidak lupa ia juga berdoa, "Semoga bupati dan wakil bupati kita dapat merealisasikan apa yang disampaikan melalui visi dan misi lima tahun ke depa n".
Disamping masalah diatas, H Umar juga menyampaikan, bahwa ia bersama masyarakat Badakarya Kecamatan Punggelan berkomitmen siap dukung program bupati dan wakil bupati terpilih lima tahun ke depan.
"Semoga akses jalan di daerah Punggelan dapat terselesaikan dengan baik. Sehingga perekonomian masyarakat meningkat," tandas H Umar Kades Badakarya Kecamatan Punggelan Kabupaten Banjarnegara. (*)